Translate

Thursday, September 27, 2012

Kamogawa Seaworld




  Kamogawa seaworld terletak di daerah Kamogawa,Jepang. Binatang laut yang spesial dari Seaworld ini adalah killer whale/paus pembunuh,  saya pun melihat pertunjukan si paus  berkolaborasi dengan pelatihnya seperti menari-menari di dalam air dan melompat-lompat ini merupakan atraksi yang sangat luar biasa. Di Kamogawa Seaworld juga terdapat aneka binatang laut lainnya dan berbagai jenis ikan laut. Harga tiket masuknya untuk orang dewasa 2800 yen dan untuk anak-anak 1400 yen.



Gunung Fuji masih bersalju di musim semi



Ini adalah foto Gunung Fuji yang diambil pada bulan Mei tepat di musim semi, walaupun musim semi Gunung Fuji masih terdapat salju. Foto ini diambil memakai lensa zoom nikon.




Thursday, September 20, 2012

Shinkansen, transportasi darat tercepat di Jepang

sumber foto(wikipedia.org)

     Siapa yang tidak tahu bahwa Jepang terkenal dengan Keretanya? mulai dari kereta listrik, kereta bawah tanah bahkan kereta dibawah laut pun ada di Jepang,semuanya serba ada. Kali ini saya akan membahas tentang kereta tercepat di negeri sakura ini yaitu sebut saja shinkansen, kecepatan kereta ini bisa mencapai 300km/jam, Shinkansen juga bisa disebut kereta peluru selain bentuknya yang unik pada bagian kepalanya yang seperti paruh burung, kereta shinkansen juga merupakan sarana utama untuk angkutan antar kota  daerah di kota-kota Jepang. Menurut pengalaman pribadi saya menaiki kereta shinkansen umumnya seperti berada dalam pesawat karena tempat duduknya yang mirip dengan pesawat, dan ketika kita sudah berada didalam kereta tersebut tak terasa kecepatannya seperti naik mobil saja tapi dengan catatan  kita berada daam mobil yang memiliki kecepatan tinggi. Kereta shinkansen biasanya berhenti atau sering disebut dengan delay karena cuaca yang tidak bagus pada saat-saat tertentu seperti angin topan  kereta ini harus berhenti karena dikhawatirkan terjadi kecelakaan akibat kecepatan angin. Harga tiket shinkansen pun relatif mahal tergantung jarak tujuan tempat yang kita tuju, tapi biasanya harga tiket shinkansen ini  tidak jauh dari harga 10000 yen sampai 30000 yen. Salah satu perusahaan yang mengelola shinkansen ini adalah JR (Japan Railway) East.
    

Thursday, September 13, 2012

Meguro-kantor polisi


begitu keluar stasiun belok kanan, belok kanan lagi naah 15 langkah dari dari situ ada kantor polisi. Kalo   kita mau tau apapun tanyalah polisi tersebut tapi memakai bahasa jepang.
begitu keluar stasiun belok kanan, belok kanan lagi naah 15 langkah dari dari situ ada kantor polisi. Kalo   kita mau tau apapun tanyalah polisi tersebut tapi memakai bahasa jepang.